IKLAN

MATERI PERKENALAN KOMPUTER DAN TEKNOLOGI INFORMASI TKJ

MATERI PERKENALAN KOMPUTER DAN TEKNOLOGI INFORMASI TKJ - Hallo sahabat TUTORIAL CUY, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul MATERI PERKENALAN KOMPUTER DAN TEKNOLOGI INFORMASI TKJ, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel SEKOLAH, Artikel TKJ, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : MATERI PERKENALAN KOMPUTER DAN TEKNOLOGI INFORMASI TKJ
link : MATERI PERKENALAN KOMPUTER DAN TEKNOLOGI INFORMASI TKJ

Baca juga


MATERI PERKENALAN KOMPUTER DAN TEKNOLOGI INFORMASI TKJ

Image result for teknologi informasi

PENGENALAN TEKNOLOGI INFORMASI
Sebelum membahas tentang pengertian teknologi informasi, kita mengulang sedikit tentang pengertian komputer dan OS
Komputer adalah alat elektronik yang dapat menerima input data dan mengolahnya menjadi suatu informasi yang di inginkan bekerja secara otomatis. Apabila ada barang elektronik yang tidak bisa input data, menyimpan data atau memproses data maka tidak termasuk komputer.
OS (Operation system) atau dalam bahasa Indonesia adalah sistem operasi merupakan sistem yang mengontrol komputer supaya bias menerima dan menginput data. 
1.  Pengertian teknologi informasi
Teknologi Informasi (TI), atau dalam bahasa Inggris dikenal dengan istilah Information technology (IT) adalah suatu studi, perancangan, implementasi, pengembangan, dukungan atau manajemen sistem informasi berbasis komputer, terkhususnya pada aplikasi perangkat keras dan perangkat lunak komputer. Teknologi informasi memanfaatkan komputer elektronik dan perangkat lunak komputer untuk mengubah, menyimpan, memproses, melindungi, mentransmisikan dan memperoleh informasi secara aman. Contoh dari Teknologi Informasi bukan hanya berupa komputer pribadi, tetapi juga telepon, TV, peralatan rumah tangga elektronik, dan peranti genggam modern (misalnya ponsel).
2.   Perlunya teknologi informasi, karena:
·  Kompleksitas tugas manajemen
·  Pengaruh globalisasi
·  Perlunya response time cepat
·  Tekanan persaingan bisnis
3.  Sistem informasi
·  pengertianMerupakan sistem yang menggunakan teknologi komputer untuk mengumpulkan, memproses, menyimpan, menganalisis dan menyebarkan informasi.
·  Sistem Informasi Berbasis Komputer atau Computer based information system (CBIS) merupakan sistem informasi yang menggunakan computer dan teknologi komunikasi untuk melakukan tugas-tugas yang diinginkan.
4.  Infrastruktur Informasi
1.         Perangkat keras (hardware)
2.         Perangkat lunak (software)
3.         Jaringan dan komunikasi
4.         Basis data (database)
5.         Information Management Personnel
5.  Arsitektur Informasi
Merupakan perencanaan terhadap kebutuhan informasi.
Misalnya:
Data merupakan fakta-fakta mentah, deskripsi-deskripsi dari hal, even, aktivitas dan transaksi. Informasi merupakan kumpulan data (fakta) yang diorganisir dengan cara tertentu. Contoh : memasukkan nama-nama murid dengan nilai rata-rata. Hubungan data dan informasi adalah tidak akan terjadi suatu informasi kalau tidak ada data.
6.  Tujuan teknologi informasi
Memecahkan masalah, membuka kreativitas, efektivitas dan efesiensi.
7.   Fungsi teknologi informasi
Menangkap (capture), mengolah (processing), menghasilkan (generating), menyimpan (storage), mencari kembali (retrieval), melakukan transmisi (transmission).
8. Teknologi informasi dalam berbagai bidang 
 Akuntansi, finance, marketing, produksi atau manajemen produksi, manajemen sumber daya manusia.
9. Siklus pengolahan data
 Hasil gambar untuk Siklus pengolahan data
                  Siklus pengolahan data yang dikembangkan 
  • Organisasi : Tahapan ini berhubungan dengan proses dari pengumpulan data yang biasnya merupakan proses pencatatan (recording), data ke dokumen dasar. 
  • Input : Tahap ini merupakan proses memasukkan data ke dalam sistem komputer lewat input device. 
  • Processing : Tahap ini merupakan proses pengolahan dari data yang sudah dimasukkan yang dilakukan oleh processing device yang berupa penghitungan, membandingkan, mengkalsifikasikan, mengurutkan, mengendalikan atau mencari di memori. 
  • Output : Tahap ini merupakan proses menghasilkan output dari hasil pengolahan data ke output device yang berupa informasi hasil pengolahan. 
  • Distribusi : Tahap ini merupakan proses dari distribusi output hasil pengolahan kepada pihak yang berhak dan membutuhkan informasi. 
  • Storage : Tahap ini merupakan proses perekaman hasil pengolahan ke alat penyimpan (storage device) dan dapat dipergunakan kembali sebagai input untuk proses selanjutnya. Dua anak panah yang berlawanan arah menunjukkan hasil pengolahan dapat disimpan atau diambil kembali jika dibutuhkan untuk pengolahan data selanjutnya.
KOMPONEN-KOMPONEN UTAMA KOMPUTER

Komponen utama komputer merupakan bagian yang harus ada dalam sebuah sistem komputer, karena dalam sebuah sistem komputer jika satu saja dari komponen utama tersebut tidak ada, maka sistem komputer pun idak akan berjalan atau tidak befungsi sebagaimana yang diharapkan
Komponen utama dalam sistem komputer ada tiga yaitu:
  • Hardware
  • Software
  • Brainware
Hardware
Hardware atau perangkat keras dalam sistem komputer merupakan komponen yang secara fisik dapat dilihat dan diraba yang membentuk suatu kesatuan sehingga dapat difungsikan.
Perangkat tersebut antara lain adalah:
  1. Keyboard
  2. Mouse
  3. CPU
  4. Monitor
  5. Printer
Software
Software atau perangkat lunak adalah suatu program yang berisi instruksi-instruksi (perintah) yang dimengerti oleh komputer. Perangkat komputer yang terdiri dari jutaan komponen elektronik tidak dapat melakukan kegiatan apapun tanpa adanya software. Dengan adanya software ini kita dapat meminta pada komputer untuk : mengetik suart/dokumen, menghitung, menggambar, megeluarkan suara dan lain sebagainya.
Software dapat dibedakan berdasarkan fungsinya antara lain yaitu:
  • Sistem Operasi
  • Aplikasi
Sistem Operasi
Software Sistem Operasi, berfungsi sebagai :
Interpreter yaitu: Menterjemahkan perintah dari software aplikasi kedalam perintah yang di mengerti oleh computer

Configurasi Hardware yaitu: Mengenal peralatan pendukung komputer (pheriperal)
Manajemen File yaitu: Pengolahan File (data dan program). Contoh sistem operasi: Windows, Linux, dll

Aplikasi
Software Aplikasi ini dikelompokan berdasarkan fungsi atau bidang pekerjaan yang dilakukan, Software aplikasi yang umum ada di pasaran antara lain :
  1. Pengolah Kata (Word Processing) Contoh: Microsoft Word, Word Perfect, Open Office, dll
  2. Pengolah Angka atau Data tabel (Spreadsheet) Contoh: Microsoft Excel, Lotus 123, Super Calc, dll
  3. Pengolah Database Contoh: Microsoft Access, Fox Pro, dll
  4. Membuat Slide Presentasi Contoh: Microsoft Power Print, Story Board, dll
  5. Pengolah Gambar Contoh: Adobe Photoshop, ACD See dll
  6. Bahasa Pemrograman Contoh: Pascal, Java, Visual Basic, dll
  7. Game (Software Permainan) Contoh : PC Game Dan lain sebagainya
Brainware
Brainware yaitu pemakai komputer atau orang yang mengoperasikan komputer (User), karena secanggih apapun komputer jika tidak ada orang mengopersikan (user) nya maka komputer tersebut tidak dapat digunakan.
User atau pemakai komputer ada 3 tingkatan yaitu:
  • Sistem Analis
  • Programer
  • Operator
Interaksi antara Komponen
Dari ketiga komponen dalam sebuah sistem komputer yaitu Hard ware, Soft ware dan Brainware, satu dengan lainya saling berkaitan erat. Jika satu komponen saja tidak ada maka sistem komputer tidak dapat berjalan. Karena komputer hanya merupakan rangkaian komponen-komponen elektronik yang dapat berfungsi atau bekerja bila semua komponen utama-nya saling mendukung. Ketiga komponen pengolah data dalam sebuah sistem komputer dapat digambarkan seperti pada gambar di samping.


Demikianlah Artikel MATERI PERKENALAN KOMPUTER DAN TEKNOLOGI INFORMASI TKJ

Sekianlah artikel MATERI PERKENALAN KOMPUTER DAN TEKNOLOGI INFORMASI TKJ kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel MATERI PERKENALAN KOMPUTER DAN TEKNOLOGI INFORMASI TKJ dengan alamat link https://tutorialcuy.blogspot.com/2018/11/materi-perkenalan-komputer-dan.html

Subscribe to receive free email updates: